Fakta Lapangan: Korban Terseret 10 Meter Akibat Tertabrak Mobil Istri Gubernur NTB
LOMBOK TENGAH, NTB - Korban lakalantas di jalan Baypass Desa Labullie Kecamatan Jonggat Kabupaten Lombok Tengah Terseret sejauh 10 meter dari titik kejadian berdasarkan hasil cek TKP, Hal tersebut dijelaskan langsung Kasat Lantas Polres Lombok Tengah IPTU Abdul Rachman di ruang kerjanya pada Senin 11/09/2023.
"Korban terseret sejauh 10 meter dari titik kejadian" Kata IPTU Abdul Rachman.
Satu korban meninggal dunia merupakan Balita usia 2 tahun atas nama Minari Ruhi R. sementara satu korban mengalami luka berat dimana terdapat luka pada tulang bahu dan satu lagi korban mengalami luka luar atau luka ringan.
Berawal dari Mobil HRV yang dikemudikan oleh M.Zainul Abidin, 31 tahun datang dari arah BIL (Timur) menuju arah Mataram (Barat) dengan membawa penumpang atas nama Sri Yulianti, 41 tahun yang merupakan istri Gubernur NTB Zulkieflimansyah dengan nomor Polisi B 720 SRI.
Sementara Sepeda Motor Honda Beat juga datang dari arah yang sama yang dikendarai oleh Jupriadi, 20 tahun berboncengan dengan Asmin, perempuan, 27 tahun dan Minara Rauhi R, perempuan, 2 tahun dengan nomor polisi DR 3762 UK.
Tepat setelah berada di TKP Mobil HRV langsung menabrak belakang sepeda motor hingga ketiga korban terpental kedalam saluran irigasi. Bahkan roda depan sepeda motor korban patah dan terpental ke atas atap rumah warga.
"Diduga Mobil HRV dengan kecepatan tinggi dan tidak dapat dikendalikan sehingga menghantam belakang sepeda motor korban" jelas IPTU Abdul Rachman.
Korban langsung dilarikan ke Puskesmas oleh warga, namun sayang nyawa salah satu penumpang yang merupakan Balita 2 tahun tidak dapat terselamatkan.
"Ini adalah kelalaian yang menyebabkan korban meninggal dunia, luka berat dan luka ringan sehingga pasal yang akan diterapkan akan ditentukan setelah gelar perkara" jelas IPTU Abdul Rachman.
Kasat Lantas Polres Lombok Tengah menghimbau kepada seluruh pengguna jalan khusunya di Lombok Tengah untuk tertib berlalulintas baik untuk roda dua maupun roda empat.
"Tertib berlalulintas jangan sampai takut karena ada petugas namun karena untuk keselamatan diri" harapnya.
Sementara itu ditanya terkait kondisi Sopir saat kejadian, Kasat Lantas Polres Lombok Tengah menjelaskan bahwa kondisi sopir saat itu normal normal saja, tidak dipengaruhi alkohol dan obat obat terlarang lainnya.
Posting Komentar untuk "Fakta Lapangan: Korban Terseret 10 Meter Akibat Tertabrak Mobil Istri Gubernur NTB"