Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kadis Nakertrans Lotim Buka Pelatihan Housekeeping Angkatan II di BLKK Wahidul Majid NWDI Pengansing

LOMBOK TIMUR, NTB - Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Lombok Timur hadir membuka pelatihan kerja tahapa II di Balai Latihan Kerja Komunitas (BLKK) Yayasan Wahidul Majid NWDI Dusun Pengansing, Desa Pandan Wangi, Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur pada Kamis 17/11/2022.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepal Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Lombok Timur Muhamad Khairi didampingi Kabid Tata Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Lombok Timur Kepala Dusun Pengansing, Ketua Yayasan NWDI Wahidul Majid Pengansing, Kepala Madrasah Tsanawiyah Wahidul Majid NWDI Pengansing, Kepala BLKK Yayasan Wahidul Majid NWDI Pengansing, Peserta Pelatihan, Instruktur Pelatihan, Tokoh agama, Tokoh Masyarakat dan Pemuda Dusun Pengansing.

Dalam sambutannya Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Lombok Timur menyampaikan ucapan trimaksi kepada ketua yayasan Wahidul Majid NWDI Pengansing atas keihlasannya mewakafkan sebagian tanah untuk mendirikan Balai Latihan Kerja Komunitas (BLKK).

"Semua Yayasan dan Madrasah ingin Mendapatkan Program BLKK namun hanya Yayasan Wahidul Majid yang diberikan kepercayaan oleh pemerintah, hal tersebut didasarkan atas rasa keikhlasan" Kata Kadis Tenaga Kerja dan Transmigrasi.

Lanjut Kadis menyampaikan Desa Pandan wangi mendapatkan dua Kejuruan yaitu kejuruan Perbengkelan dan kejuruan Perhotelan.

Kegiatan BLKK Yayasan Wahidul Majid NWDI Pengansing dibayai oleh Pemerintah pusat bahkan sampai tiga tahun kedepan dan membuka kejuruan Perhotelan yang dirasa cukup pas sesuai kebutuhan dibidang pariwisata khususnya di Kabupaten Lombok Timur bagian Selatan, yang didukung dengan keindahan Pantai dan menjadi salah satu daya tarik wisata baik mancanegara maupun lokal.

Dengan adanya pelatihan Perhotelan peserta akan mendapatkan kempuan daan keahlian dibidang perhotelan serta diberikan sertifikat sebagai legalitas yang syah dalam memasuki dunia kerja.

Semakin tinggi skil yang dimiliki maka nillai jual dalam dunia kerja semakin tinggi sehingga penghaasilan meningkat yang berdampak dalam kesejahteraan kehidupan.

Diharapkan kepada seluruh peserta untuk mengikuti pelatihan secara serius agar nantinya apa yang didapatkan di dalam pelatihan dapat di implementasikan didalam dunia kerja dan pelatihan di BLKK Yayasan Wahidul Majid NWDI Pengansing diadakan secara gratis tanpa dipungut biaya.

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Lombok Timur memperbanyak BLKK guna membekali masyarakat dalam menghadapi dunia kerja lebih lebih pengirim tenaga kerja yang terbesar di NTB adalah Lombok Timur. Jelas Kadis Tenaga Kerja dan Transmigrasi.

Kepada Instruktur diharapkan untuk menciptakan suasana belajar yang kondusif dan nyaman serta Secara sabar agar peserta dengan cepat dapat menerima materi pelatihan dengan baik.

Mari sama sama mendukung BLKK Yayasan Wahidul Majid NWDI Pengansing agar menjadi besar dan memiliki dampak positif bagi masyarakat khususnya di Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur.

Sementara itu Kepala Balai Latihan Kerja Komunitas BLKK Yayasan Wahidul Majid NWDI Pengansing M. Taufikurrahman, A.Md.Kom mengucapkan rasa terima kasih kepada Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Lombok bersama rombongan yang telah berkesempatan hadir untuk membuka kegiatan pelatihan.

Posting Komentar untuk "Kadis Nakertrans Lotim Buka Pelatihan Housekeeping Angkatan II di BLKK Wahidul Majid NWDI Pengansing"