Akibat Diguyur Hujan Deras, Sebagian Desa Di Kecamatan Pemenang Mengalami Banjir
LOMBOK UTARA, NTB - Akibat Hujan Deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara pada Minggu 16/10/200/22 mengakibatkan beberapa Desa Mengalami banjir dan sebagian Desa terdampak banjir.
Hal tersebut dibenarkan oleh Wakapolres Lombok Utara Kompol Samnurdin, SH saat dihubungi via telepon singkat pada Minggu 16/07/2022 sekitar pukul 17. 30 wita.
Hujan deras yang terjadi tidak hanya merendam beberapa Dusun di beberapa Desa di wilayah Kecamatan Pemenang Kabupaten Lombok Utara, namun juga menyebabkan tanah longsor yang mengakibatkan jalan tertimbun, baik oleh material longsor berupa batu, tanah dan kayu.
Wakapolres menghimbau Kepada pengguna jalan baik pengendara roda dua maupun roda empat dan yang lainnya apabila mau masuk atau keluar dari dan ke Lombok Utara untuk selalu berhati hati dan waspada baik melalui jalur Senggigi - Pemenang lebih lebih jalur Pusuk - Pemenang.
Namun hingga berita ini diturunkan Proses pengamanan dan pembersihan material yang berada di jalan sedang dilakukan oleh anggot Polres Lombok Utara beserta dibantu masyarakat sekitar.
Berdasarkan laporan yang masuk pada Polres Lombok Utara tercatat beberapa Desa yang mengalami banjir dan terdampak banjir diantaranya:
Desa Menggala yang terdiri dari:
Dusun Bentek mengalami Banjir dan tanah longsor tepatnya di wilayah Pusuk
Dusun Jeruk Manis mengalami banjir
Desa Pemenang Barat terdiri dari:
Dusun Bale Dana
Dusun montong Bae
Dusun Kombol madani
Dusun Telaga Wareng dan
Dusun Sumur Mual
Ke lima Dusun tersebut terdampak banjir akibat luapan sungai telaga wareng - sumur mual, namun jika intensitas hujan berkurang dan terhenti air akan berangsur surut.
Desa Malaka terdiri dari:
Dusun Setangi mengalami banjir dan tanah longsor.
Dusun Bajur mengalami banjir
Dusun Malimbu mengalami banjir
dan Dusun Lendang luar mengalami banjir.
Dari data yang diterima dan berdasarkan hasil pantauan anggota Polres Lombok Utara wilayah yang paling parah terdampak yaitu Dusun Setangi, Desa Malaka, Kecamatan Pemenang Kabupaten Lombok Utara.
Ditanya terkait Korban jiwa Wakapolres menjelaskan bahwa tidak terdapat korban jiwa hanya kerugian materil namun masih dalam proses pendataan, tutup Kompol Samnurdin. (red).
Posting Komentar untuk "Akibat Diguyur Hujan Deras, Sebagian Desa Di Kecamatan Pemenang Mengalami Banjir"