Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Malam Hari Dandim Loteng Nongkrong Di Pasar, Ada Apa?


LOMBOK TENGAH, NTB  - Malam hari begini, Komandan Kodim (Dandim) Loteng, bersama Camat, Kapolsek dan Kepala Puskesmas duduk nongkrong dipasar ada apa?. Hal itu di ungkapkan Sahnan, warga desa setempat kepada salah seorang Tim Satgas Covid-19 Kodim 1620/Loteng. Kala itu Sahnan sedang melintas di Jalan Raya Kopang Desa Kopang Rembiga Kecamatan Kopang, tepatnya di depan Pasar Jelojok.

Alhasil, rupanya sejumlah pengunjung dan pedagang di kawasan pasar tersebut sedang menerima suntikan vaksin Covid-19 oleh Tim Vaksinasi Mobile dari Denkesyah Kota Mataram, yang berkolaborasi dengan Puskesmas Kecamatan Kopang dan Tim Nakes dari RSAD Mataram. Kegiatan vaksinasi ini digelar oleh Satuan Kodim 1620/Lombok Tengah, sebagai wujud kepedulian TNI dalam menjaga keselamatan Rakyat.

Dandim 1620/Lombok Tengah, Letkol Inf. I Putu Tangkas Wiratawan, S. IP., mengutarakan Serbuan Vaksinasi dilakukan dalam rangka mendukung percepatan capaian herd immunity masyarakat, khususnya warga yang berada di wilayah Kabupaten Lombok Tengah.

Ia menjelaskan selain melakukan sosialisasi kepada masyarakat, pihaknya juga berinisiatif dan hadir untuk memberikan layanan vaksinasi. “Kawasan ini kan dikenal sebagai tempat yang ramai dikunjungi warga, selalu banyak pengunjung yang datang, terutama anak-anak muda. Untuk itu kami sengaja berinisiatif menggelar layanan vaksinasi Covid-19 di sini," Ujarnya, Kamis 7 April 2022.

"Saya sampaikan terima kasih kepada masyarakat yang sudah melaksanakan vaksinasi Covid-19. Diharapkan bagi yang belum vaksin agar segera melakukan vaksinasi, bisa di puskesmas, gerai vaksin Presisi Polres maupun poskes Kodim atau RS terdekat," Ucapnya.

Selain Dandim, agenda yang berlangsung sejak Pukul 20.30 Wita itu juga turut dihadiri oleh Pjs Danramil 1620-03/Kopang, Kapten Inf. Wage Rudolf Supratman, Camat Kopang, Para Perwira Staf beserta Danramil jajaran Kodim, Camat Kopang, Lalu Halik S.Sos., dan Kapolsek Kopang, AKP. Suherdi.

Turut mendampingi kegiatan vaksinasi yakni Kapus PKM Kopang, Dwi Juniarti A.MD. Kep., KUPT Pasar Jelojok, Kariadi, Kades Kopang Rembige, Widianto, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Tim Vaksin Mobile Denkesyah Mataram serta Tim Nakes PKM Kopang dan Poskes Kodim Loteng.

Diawali dengan registrasi peserta yang akan melaksanakan vaksinasi, skrinning kesehatan, kemudian penyuntikan vaksin, selanjutnya penginputan data dan observasi selama 30 menit, Serbuan Vaksinasi Di Wilayah Kodim 1620/Loteng berjalan aman dan lancar. Para peserta vaksinasi berhasil menerima suntikan vaksin Covid-19 baik dosis pertama, kedua maupun booster. (red) 

Posting Komentar untuk "Malam Hari Dandim Loteng Nongkrong Di Pasar, Ada Apa?"