Menyambut Ajang Lomba Menembak 2022, Ketua Perbakin Loteng Turun Memastikan Kesiapan Panitia
Foto Bareng Ketua Perbakin Lombok Tengah DR. Lalu Budiman |
LOMBOK TENGAH, NTB - Ketua Perbakin Lombok Tengah DR. Lalu Budiman Turun Langsung memantau pelaksanaan persiapan Lomba Menembak di Lapangan Tembak Perbakin Lombok Tengah, Desa Pemepek Kecamatan Pringgarata Kabupaten Lombok Tengah, Minggu 23 Januari 2022 sekitar pukul 15. 00 WITA.
DR. Lalu Budiman didampingi beberapa pengurus Perbakin Lombok Tengah lainnya, disela sela kegiatan tersebut menyampaikan bahwasannya, dalam kegiatannya tersebut, dalam upaya memastikan kesiapan sarana maupun prasaran dalam menghadapi Lomba menembak Senapan Angin yang akan dilalsanakan pada tanggal 19 sampai 20 Februari 2022 selama dua hari.
Ia juga menjelaskan kegiatan ajang Lomba Menembak tersebut bertujuan untuk mencari menjaring, menyaring bibit bibit atlet tembak khusunya di wilayah Kabupaten Lombok Tengah.
Dalam ajang lomba menembak tersebut diperuntukkan bebas untuk untuk umum, adapun yang dilibatkan dalam ajang kegiatan tersebut, adalah Bupati Lombok Tengah, Kapolres Lombok Tengah, Dandim 1620/Lombok Tengah, dan Brimob Kabupaten Lombok Tengah Serta KONI Kabupaten Lombok Tengah.
Ketua perbakin Lombok Tengah Juga menyampaikan dalam pelaksanaan pembukaan dan pelaksanaan kegiatan semua Stackholder dilibatkan tanpa terkecuali, baik dari tingkat Pemerintah Daerah maupun tingkat Desa.
Heru salah satu Panitia Lomba yang sekaligus sebagai Anggota perbakin menyampaikan bahwa alhamdulillah sampai hari ini proses persiapan sudah 75 %, hal hal yang masih kurang akan di lengkapi sambil jalan.
Dalam kegiatan lomba tersebut juga sudah disiapkan hadiah hadiah menarik selain tropi dan piagam, kita akan upayakan semenarik mungkin sehingga akan muncul bibit tembak yang handal.
Selain itu Budiman juga menyampaikan bahwa kegiatan Lomba menembak tersebut sudah di Koordinasikan dengan Pengurus Perbakin Provinsi NTB, serta proses administrasi Lomba sedang di persiapkan dan di koordinasikan dengan Satgas Covid 19 Kabupaten Lombok Tengah, Tutup Budiman. (red)
Posting Komentar untuk "Menyambut Ajang Lomba Menembak 2022, Ketua Perbakin Loteng Turun Memastikan Kesiapan Panitia"