Kapolres Loteng Dampingi Wakapolda NTB Dalam Kegiatan Vaksinasi Merdeka Anak Usia 6-11 Tahun Di Semoyang
LOMBOK TENGAH, NTB - Kegiatan vaksinasi merdeka anak Usia 6-11 tahun di wilayah Kecamatan Praya Timur, pada rabu 05 Desember 2022, pukul 10.50 wita, bertempat di Yayasan Pondok Pesantren Nurmadani NW Montong Lisung Dusun Montong Lisung, Desa Semoyang, Kecamatan Praya Timur, Kabupaten Lombok Tengah.
Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolda NTB BRIGJEN POL Drs. Ruslan Aspan, SIK, Bupati Lombok Tengah H. L. Fathul Bahri, S.IP, Kabid Propam Polda NTB Kombes Pol Awan Hariono, SIK, MH, Kabid TIK Polda NTB Kombes Pol Yayan Hartadi, SIK, Kapolres Lombok Tengah AKBP Hery Indra Cahyono, SH, SIK, MH, Dandim Lombok Tengah yg diwakili oleh Danramil 1620-08 Praya Timur Kapten Inf. L. Mas'ud, Waka Polres Loteng KOMPOL Ketut Tamiana, Kadis Pendidikan Kabupaten Lombok Tengah, Kadis Kesehatan Kabupaten Loteng dr. Suardi, SKM, MPH, Kabag Humas Setda Kabupaten Loteng, Kasi Haji dan Umroh Kemenag Kabupaten Loteng, Kapolsek Praya Timur IPTU Sayum, Camat Praya Timur H. L. Fathurrahman, SH, Ketua Yayasan Ponpes Nurmadani NW Montong Lisung Ustadz Musta'i yang juga sekaligus Kadus Montong Lisung.
Wakapolda NTB bersama Bupati Lombok Tengah didampingi Kabid Propam Polda NTB, Kabid TIK Polda NTB, Kapolres Lombok Tengah, Camat Praya Timur, Kapolsek Praya Timur, Danramil Praya Timur, Kades Semoyang melaksanakan pengecekan langsung kegiatan vaksinasi merdeka terhadap para siswa/siswi Yayasan Ponpes Nurmadani NW Montong Lisung, sasaran usia 6 sampai 11 tahun, yang dilaksanakan di ruangan lantai II Yayasan.
Selanjutnya Wakapolda NTB melaksanakan kegiatan zoom meeting (Video Conference) dengan Kapolri terkait Program Vaksinasi Merdeka anak, yang dilaksanakan.
Setelah kegiatan Zoom Meeting berakhir dilakukan Penyerahan bingkisan snack dan sejumlah buku tulis oleh Wakapolda NTB dan Bupati Loteng kepada para siswa/siswi sasaran vaksin, yang dilanjutkan dengan sesi wawancara dan foto bersama.
Kapolres Lombok Tengah AKBP Hery Indra Cahyono, SH, SIK, MH menyampaikan bahwa petugas vaksinator yang bertugas memberikan pelayanan vaksinasi terdiri dari 1 Tim vaksinator UPTD Puskesmas Ganti yang dibackup oleh tim kesehatan Dokpol Polres Lombok Tengah.
"sasaran vaksinasi merdeka anak kali ini ditargetkan kepada 160 siswa/siswi Madrasah Ibtidaiyah Nurmadani NW Montong Lisung, jumlah total sebanyak 6 Kelas" ungkap Kapolres
Adapun rincian hasil kegiatan vaksinasi tersebut adalah dari jumlah target sebanyak 160 orang dengan menggunakan vaksin Sinovac, untuk Dosis I sebanyak 140 orang dan yang tertunda sebanyak 20 orang karena sakit.
"Vaksinasi Merdeka anak adalah bagian dari program percepatan vaksinasi yang menargetkan sasaran anak dengan tujuan agar anak memiliki perlindungan diri dari potensi penularan Covid -19 yang kini telah berkembang menjadi beberapa varian baru, sehingga dengan adanya pemberian vaksinasi diharapakan dapat memberikan Herd Immunity sedini mungkin" tutup Kapolres. (red)
Posting Komentar untuk "Kapolres Loteng Dampingi Wakapolda NTB Dalam Kegiatan Vaksinasi Merdeka Anak Usia 6-11 Tahun Di Semoyang"